Thursday, November 5, 2015

A Little Escape : Perjalanan

Ketika kita terjebak dalam rutinitas sehari-hari yang padat, tidak ada salahnya kita meluangkan waktu untuk melakukan perjalanan ‘kecil’ baik sendiri, bersama pasangan, keluarga, atau dengan sahabat kita. Apa sich manfaatnya melakukan perjalanan? Haruskan perjalanan dilakukan ke tepat yang jauh? Dan apa sich persiapan yang harus dilakukan? Saya akan membahas sedikit tentang sebuah perjalanan.
1. Mengenali diri sendiri.

Tidak ada salahnya jika kita melakukan perjalanan sendiri, walaupun sebenarnya sudah punya pasangan. Kadang memberikan waktu untuk diri sendiri itu penting. Kita bisa sambil introspeksi diri tentang apa yang sudah kita jalankan selama ini. Dengan harapan sekembalinya kita dari sebuah perjalanan yang kita lakukan kita akan menjadi pribadi yang lebih baru yang siap mengahadapi tantangan baru dengan semangat yang baru pula.

2. Lebih mengenal karakter seseorang.

Melakukan perjalanan dengan orang-orang terkasih atau pasangan juga salah satu cara untuk mengenal karakter seseorang yang konon katanya bisa mempelihatkan sisi lain karakternya.

Jarak dan waktu yang ditempuh akan menunjukkannya. Bagi teman-teman yang punya pasangan, tidak ada salahnya jika kita meluangkan waktu untuk melakukan perjalanan bersama orang yang kita sayangi. Dalam sebuah perjalanan dengan waktu yang kita habiskan bersamanya, kita bisa melihat dan mengamati bagaimana sih sebenarnya karakter orang yang kita hadapi, bagaimana cara dia menyelesaikan masalah-masalah kecil yang timbul dalam perjalanan. Ada baiknya juga nich buat yang belom menikah untuk menyelami pribadi seseorang yang akan menghabiskan sisa hidupnya bersama kita. Nah, untuk yang sudah berkeluarga nich, melakukan perjalanan juga bermanfaat untuk mendekatkan sesame anggota keluarga, pergi ke tempat-tempat yang bisa menambah pengetahuan si anak juga jadi media pembelajaran dan menambah ikatan emosional kita ke anak.

3. Bertemu dengan orang baru.

Dengan melakukan perjalanan ke suatu tempat. Mau tidak mau kita akan bertemu dengan orang baru. Baik di lokasi yang kita tuju atau ketika kita dalam sebuah moda transportasi. Ada kalanya kita istirahatkan kita menggunakan kendaraan pribadi kita, membaur dan duduk dengan orang yang tidak kita kenal, misalnya di bus, kereta, atau pesawat. Kadang kita akan merasa takjub dengan orang-orang yang kita temui dalam sebuah perjalanan. Tentunya kita bisa ambil pengalaman atau hal-hal yang positif dari orang-orang yang kita temui.

Selamat melakukan perjalanan, temukanlah magisnya perjalanannmu.

0 comments:

Post a Comment